ads header

Breaking News

Kwarda Aceh Mulai Persiapan Pelaksanaan MUNAS Gerakan Pramuka ke XI tahun 2023

 







wartapramukacom| Banda Aceh - Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Aceh melakukan Rapat Pleno Panitia Pelaksana Musyawarah Nasional (MUNAS) Gerakan Pramuka ke XI tahun 2023 di Hotel Ayani Banda Aceh, Sabtu (07/10/2023). 


Rapat pleno yang dihadiri seluruh perangkat panitia pelaksana MUNAS Gerakan Pramuka itu, membahas persiapan awal masing-masing bidang guna menyukseskan musyawarah terbesar organisasi pendidikan kepanduan yang diselenggarakan 5 tahun sekali tersebut, dijadwalkan akan di buka oleh Presiden RI Joko Widodo selaku Ketua Majelis Bimbingan Nasional (Ka.Mabinas) Gerakan Pramuka dan diikuti para Pimpinan Kwarda Gerakan Pramuka dari seluruh Provinsi se-Indonesia.







Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Aceh, Kak H Muzakir Manaf melalui Ketua Harian Kak Ir H Djufri Efendi M.Si menyebutkan, "Kwarda Aceh sebagai panitia pelaksana MUNAS kali ini terus melakukan persiapan menyambut delegasi dan Pimpinan Kwarda Gerakan Pramuka Se-Indonesia di Banda Aceh. Jadwal pelaksanaan Musyawarah Nasional Gerakan Pramuka ke XI tahun 2023 akan berlangsung 1-4 Desember di Banda Aceh dijadwalkan pembukaan oleh Presiden RI Joko Widodo. Rangkaian kegiatan akan dipusatkan gedung Balai Meuseuraya Aceh (BMA), dan sejumlah room-meeting hotel untuk agenda rapat komisi" Ujarnya


Ia menjelaskan, "Acara pokok MUNAS nantinya peserta yang terdiri dari Pimpinan Kwartir Daerah Gerakan Pramuka se- Indonesia akan memilih Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Priode 2023 - 2028 disamping itu juga dilaksanakan Musyawarah Pramuka Penegak Pandega Putri Putra (Musppanitra) Nasional yang merupakan forum tertinggi peserta didik Pramuka Golongan Penegak dan Pandega diikuti oleh Dewan Kerja Nasional (DKN) dan utusan Dewan Kerja Daerah (DKD) se-Indonesia, memilih ketua DKN Berikutnya" Jelas Kak Djufri


Kwartir Nasional (Kwarnas) Gerakan Pramuka sebelumnya mengeluarkan edaran nomor 0865-00-A tanggal 29 Agustus 2023 tentang usulan bakal calon Ketua Kwarnas (Ka.Kwarnas) Gerakan Pramuka periode 2023-2028, menerangkan bahwa setiap Kwarda berhak mengirim usulan 1 nama bakal calon Ka.Kwarnas selambat-lambatnya 15 Oktober 2023 dan panitia akan umumkan daftar para calon paling lambat 1 bulan sebelum penyelengaraan MUNAS XI 2023.


Hadir pada rapat pleno panitia pelaksana tadi, unsur pimpinan Kwarda Gerakan Pramuka Aceh terdiri dari, Ketua Harian Kwarda (Ka.Kwardari) Aceh Kak Ir H Djufri Efendi MS.i, Wakil Ketua (Waka) Kwarda Aceh bidang Organisasi & Hukum Kak Iskandar Zulkarnain Ph.D, Waka Kwarda Bidang Bina Wasa Kak DR. Drs. Salman Ishak M.Si, Waka Kwarda Bidang Litbang Kak Rachmad Fitri HD, Waka Kwarda bidang Hubungan Antar Lembaga Kak Asrul Abbas SE, Waka Kwarda Bidang Abdimas dan Bela Negara Kak H Ismed Nur AJ Hasan S.Sos, Bendahara Kwarda Kak Pirak Sibayak Ketaren dan Sekretaris Panitia Pelaksana MUNAS Kak Ir Abdurrahman Ardo MM M.Pd dan dihadiri 70 peserta rapat yang tergabung dalam panitia pelaksana kegiatan MUNAS ke XI tahun 2023 Aceh.


Pewarta : Humas Pelaksana MUNAS XI 2023 Aceh/Zulfahmi M.D.


Tidak ada komentar