Lomba Tingkat I (LT I )Pangkalan SMPN 3 Minas Jaya Tahun 2022
wartapramuka.com| Minas,Siak, Lomba Tingkat 1 Pangkalan SMP Negeri 3 minas Jaya yang dilaksanakan di halaman sekolah ,Jumat( 25/3) dan dibuka langsung oleh ketua Kwartir Ranting 03 mukhtasar SPd. Turut hadir kepala sekolah Drs. Edi Azman,M.Pd dan didampingi oleh Ketua Majelis pembimbing Gugusdepan kak Ali Sutrisno,S.Pd.
Di dalam kata sambutan ketua Kwartir Ranting 03 minas kak mukhtashar SPd mengatakan" selamat berlomba dan berlombalah dengan sportivitas Tinggi dan Jujur, siapapun pemenangnya baik Penggalang putra dan menggalang Putri itulah nanti yang mewakili pangkalan SMP Negeri 3 minas Gudep siak 03.031-03.032 untuk menuju ke lomba tingkat 2 Kwartir Ranting 03 Minas"ujarnya.
Selanjutnya beliau berpesan untuk masing-masing pangkalan yang ada di Kwartir Ranting 03 minas khususnya di pangkalan SMP Negeri 3 minas ini untuk memperbanyak kegiatan kepramukaan nya karena kita akan mengadakan penilaian Gugusdepan tergiat" terangnya.
Di lain tempat Ketua Majelis pembimbing gugus depan atau sekaligus panitia pelaksanaan Lomba tingkat 1 Pangkalan SMP Negeri 3 minas kak Ali Sutrisno,S.Pd menjelaskan untuk pembina penggalang putra sebanyak 6 orang dan pembina penggalang putri sebanyak 8 orang yang ikut serta dalam kegiatan Lomba tingkat satu ini"tuturnya.
Juga hadir ketua Gudep Putra Drs, Sri Lestari dan ketua Gudep Putri yurnida SPd " imbuhnya
Di lain tempat Pembina penggalang putri kak Dwi Restuningsih,S.Pd mengatakan bahwasanya kegiatan kami ini dilaksanakan dari tanggal 25 Maret 2022 hingga 26 Maret 2022 dalam bentuk perkemahan Jumat dan Sabtu "ungkapnya
Akan tetapi kami tidak berkemah sore harinya tenda dibongkar dan besok paginya tenda di dirikan kembali karena ada sesuatu hal yang yang tidak bisa kami untuk berkemah atau menginap"tutupnya****
Penulis: Kak Syaf
Tidak ada komentar